LuscaDaily.com

About Our Life

test

Jumat, 23 September 2011

Hal - hal yang terpenting bagi seorang pengusaha warnet ( 7 hari melawan virus RAMNIT ) part 4 antivirus AVAST

semula saya tidak percaya pada keampuhan antivirus ini , hal itu kenapa ? karena terbukti bahwa setiap kali dia  " detect " suatu virus , pasti cuman hanya detect saja , tidak menghapus virus itu .
mengapa hal itu bisa terjadi ? karena virus sudah "keduluan" menguasai sistem windows nya , otomatis biar antivirus ampuh mana pun pasti akan tunduk kepada itu virus , salah satu nya yang paling menyebalkan adalah virus RAMNIT :)

mengapa saya merekomendasikan Avast ?

jawaban nya  adalah   :

- sistem update antivirus nya berkala
- memiliki virus signature yang banyak
- memiliki fitur sandbox ( sebuah sistem yang memantau program mencurigakan )  , apabila ada program illegal yang di detect oleh sandbox maka masukkan ke fitur buka di dalam sandbox agar pergerakan program itu dapat di kontrol avast atau kalau itu program yang terpercaya maka pilih buka secara normal
- ada boot scan windows
- proteksi real-time , yaitu bentuk scan keseluruhan kepada proses yang berjalan di dalam komputer. apabila proteksi ini " mati " , maka WAJIB , untuk di hidupkan dengan klik tombol hidup . agar proses kerja komputer kita dapat di awasi dengan aman oleh avast.
- lebih bagus nya duet sama " smadav " untuk antivirus LOKAL nya ...

untuk virus "RAMNIT" itu  sendiri , padahal pakai smadav aja bisa menghapus nya sendiri . dan kalau smadav sering berulang2 scan & detect ( tak bisa menghapus ) virus itu , maka sudah pasti sistem smadav sudah di kuasai virus .

namun kalau kompi mu sudah di kuasain virus . jangan panik ! avast bisa mengatasi nya lewat boot scan ! boot scan adalah ( scanning pas sebelum masuk windows ) . jadi sebelum virus masuk . maka avast sudah menghadang itu virus sebelum virus masuk kedalam windows.

cara mengaktifkan boot scan yaitu  :

download dulu Avast free antivirus di  :  avast free antivirus

setelah itu instalasi next ... next .. dan next hahahaa :D

sampai muncul tampilan avast seperti di bawah ini : 



tampilan avast free antivirus


 



- Lalu pilih pemindaian boot time

- Lalu pilih " jadwalkan "

- nanti ada opsi " restart

- lalu restart , kemudian nanti muncul tampilan seperti gambar di bawah ini :



boot scan avast

- pilih opsi pemindaian komputer . setelah itu pilih pemindaian boot-time 

- lalu pilih " Jadwalkan sekarang "

- dan Restart

- setelah booting nanti ada tampilan scan nya sepeti gambar di atas .

  • opsi 1   :  menghapus file yang terinfeksi
  • opsi 2   : menghapus seluruh file yang terinfeksi
  • opsi 3   : mengkarantika file yang terinfeksi
  • opsi 4   : mengkarantina semua file yang terinfeksi
  • opsi 5   :  memperbaiki file yang terinfeksi
  • opsi 6   :  memperbaiki semua file yang terinfeksi
  • opsi 7   :  mengabaikan file yang terinfeksi
  • opsi 8   :  mengabaikan semua file yang terinfeksi
tekan nomer yang di inginkan pada keyboard untuk memberikan perintah pada avast untuk menginterogasi virus yang terdeteksi. tekan " esc " untuk membatalkan proses scan .

boot scan saya rasa sangat-sangat ampuh menghapus virus yang membandel . karena saya sudah mencoba antivirus lain tak bisa menghapus virus yang pernah membuat saya stress yaitu " Ramnit " , cuman bisa mendeteksi namun tidak bisa menghapus . meski sistem komputer sudah di kuasai virus maka avast bisa menjangkau celah-celah di mana virus bermukim sehingga tak perlu install ulang , tak seperti Antivirus lain . setiap kali bertemu dengan ramnit , malah antivirus itu yang jadi Ramnit ( terinfeksi ) . saran saya  pilih lah opsi delete saja . sehingga virus tidak akan ada lagi . dan restrukturisasi program-program yang corrupt akibat file yang di hapus karena terinfeksi virus. memang scan nya agak lama . tapi yang penting hasil nya itu loh ! kita bisa lega bernafas dan beraktifitas tanpa harus di ganggu oleh virus yang menyebalkan ! hahahahaha :D

tips  :  untuk hasil lebih baik , maka avast harus duet sama " Smadav" , dan setiap proses scan sebaik nya lewat smadav saja karena lebih cepat . setiap smadav mendeteksi , maka avast juga mendeteksi . kalau scan make avast , maka akan memakan waktu yang lama .

yang Free nya aja udah sangat-sangat lebih dari cukup untuk menahan dan mencegah serta mengobati virus ! apalagi yang berbayar nya ya ! hehehe ... saking  ngefans nya saya sama antivirus ini , maka saya mau beli yang Pro Avast Antivirus  nya aja ! hahaha ... jadi lebih MAXIMUM protection ! :D

sekian dulu share pengalaman saya.
apabila ada salah-salah kata . mohon di koreksi . CMIIW aja deh hehehehe ...

salam ,


Elvinodaffahakim














1 komentar:

  1. cara mengembalikan data yang ter sandbox gimnana???? data pentingku hilang??/

    BalasHapus

Anda bisa melakukan komentar disini :