LuscaDaily.com

About Our Life

test

Rabu, 21 September 2011

Hal - hal yang terpenting bagi seorang pengusaha warnet ( 7 hari melawan virus RAMNIT ) part 2 : Sharing file via LAN


Sharing file via Lan

setelah saya menunggu sekitar 3 jam di tempat teman untuk copy game - game online , saya pun kembali ke warnet saya ... untuk membagikan folder ke masing - masing client . semula saya cuman cabut pasang hardisk , saya kemudia berfikir bahwa hal itu membuat saya capek .. kemudian saya belajar file sharing dari google .

langkah - langkah nya yaitu :

1)  Tentukan komputer mana yang akan di sharing

2)  Tentukan drive komputer mana yang akan di sharing misal nya C , atau D , E dst

3) klik kanan pada drive itu

4) pilih sharing dan pilih " if you understand the risk but want to share the root of drive "

5) buat dan pilih  " network setup wizard nya "  dulu ,  kalau tidak di setting wizard nya file nya tidak bisa di sharing

6) pilih next --> next --> trus other --> pilih " this computer connect to internet directly or through network hub ( make LAN )

7) berikan nama pada :

Computer deskription  : untuk menjelaskan keterangan tentang komputer anda
Computer name           : memberikan nama pada komputer anda ( usahakan "untuk warnet" tiap box bedakan nama nya )

8) trus NEXT --> namakan workgroup nya
setiap komputer client harus sama nama workgroup nya ... agar bisa terkoneksi dan teridentifikasi antara tiap masing-masing client

9) trus pilih terserah   :

kalau sharing printer on   :   maka bisa printer lewat client
kalau sharing printer off   :   maka tidak bisa printer lewat client

10 ) trus next saja ... tunggu permission file nya  ... setelah itu OK

11 ) buka drive yang mau di sharing , klik kanan properties

12 ) buka sharing trus pilih " if you understand the risk but want to share the root of drive "

13 ) pilih " if you understand security risk but want to share withouy running wizard , click here "

14 ) pilih just enable file sharing

15 ) conteng " share this folder on network " dan " allow the user to change my files " klik OK

16 ) matikan antivirus sementara , karena bisa mendetect transfer files tersebut sehingga menghambat proses penyaluran files sehingga files bisa gagal di transfer . seperti pengalaman saya menggunakan " Avast " yang selalu mendetek file transferan saya sehingga files transferan saya selalu gagal dan jangan lupa matikan deepfreeze nya juga :)

17 ) setting network setup wizard ( langkah 5 - 10 ) pada komputer lain agar workgroup nya sama dan bisa terindentifikasi di LAN antara satu sama lain

18) setelah itu restart

19 ) buka my network places

20 ) setelah dibuka , drive yang ingin di sharing akan muncul misal nya pada warnet saya ada tulisan ( E on aliph net server ) dan menandakan anda sukses dalam file sharing networking :D

gambar diatas menunjukkan file sharing dapat dilakukan karena terdeteksi di network place
drive yang di sharing dapat terlihat kalau setting netwok wizard ( step 5 - step 10 )






sekedar berbagi pengalaman ,, kalau ada salah CMIIW aja deh ... hihiihhi

salam


elvinodaffahakim

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Anda bisa melakukan komentar disini :